Hardware Crypto Wallet – Dalam dunia modern sekarang, berbicara mengenai e-wallet atau dompet elektronik merupakan suatu hal yang biasa. Termasuk juga dengan e-wallet khusus dalam mata uang virtual lainnya. Misalnya kita berbicara tentang Hardware Wallet atau dompet cryptocurrency, merupakan salah satu hal pertama yang bisa dilakukan untuk menyimpan berbagai macam mata uang crypto. Bisa dikatakan bahwa Hardware crypto wallet ini merupakan tempat yang setara dengan rekening bank.
Dikarenakan kegunaannya yang sama seperti bang, maka Hardware Crypto Wallet ini memungkinkan anda untuk menyimpan, menerima dan mengirimkan jenis mata uang crypto lainnya. Sistem atau cara kerja dari hardware crypto wallet menyimpan mata uang crypto dengan sistem keamanan yang dimiliki dengan private key. Sedangkan untuk aset dari crypto sendiri akan disimpan dalam blockchain yang memungkinkan mengakses aset crypto anda.
Secara keseluruhan, hardware crypto wallet memiliki fungsi utama sebagai alat penyimpanan dengan sistem keamanan tinggi. Private key sebagai sistem keamanan ini berbentuk seperti tanda tangan digital yang disimpan pada perangkat keras yang dilindungi oleh PIN frasa sandi opsional. Jika suatu saat anda kehilangan hardware wallet anda sendiri tidak akan ada satupun yang dapat mengakses hardware crypto wallet tersebut. Jenis wallet ini tidak membutuhkan akses ke internet sehingga jenis dari wallet ini juga sering disebut dengan cold storage.
Untuk mengambil private key anda jika suatu saat bermasalah anda dapat menggunakan seed phrase, dimana nanti anda dapat memindahkan privat key ke hardware wallet yang berbeda lagi. Apabila ada pertanyaan yang mengatakan bahwa wajib atau tidaknya memiliki hardware crypto wallet ini, maka jawabannya adalah seberapa seringkah anda menggunakan mata uang crypto, atau seberapa banyak transaksi anda pada aktivitas seputar investasi dan lain sebagainya pada macam-macam mata uang crypto.
Kelebihan Hardware Crypto Wallet
Jika aktifitas anda cukup tinggi, dan anda memiliki perputaran uang crypto maka hal tersebut merupakan salah satu hal wajib demi menyimpan aset dan menunjang efisiensi perputaran di mata uang crypto. Ada beberapa kelebihan dari hardware crypto wallet yang mungkin bisa anda jadikan bahan acuan ketika ingin membuka seah wallet untuk mata uang crypto ini. Diantaranya yaitu:
1. Terjamin aman atau memiliki tingkat keamanan tinggi
Keuntungan yang banyak diinginkan terutama untuk meletakkan aset adalah sistem keamanan yang terjamin. hardware crypto wallet menawarkan tingkat keamanan yang tinggi dibanding dengan jenis wallet lainnya yang tengah ada. Banyak ahli atau pakar dari crypto memberikan saran penggunaan wallet jenis ini untuk memutar dan memiliki aset pada mata uang crypto dalam berbagai jenis.
Penggunaan hardware crypto wallet membuat aset crypto anda akan tetap aman meskipun dengan menggunakan sistem komputer yang tidak aman. Dengan dihadirkannya lapisan pelindung extra dari berbagai serangan cyber serta intrusi malware pada komputer.
2. Dapat menyimpan banyak aset di satu lokasi
Hal ini dapat dilakukan karena hardware wallet dapat digunakan untuk beberapa blockchain seperti yang telah dijelaskan sebelumnya dalam waktu yang sama. Cukup dengan menggunakan satu wallet untuk mengatur mata uang crypto pada beberapa tempat dan semua data dapat dicadangkan dengan mudah.
3. Wallet yang sangat nyaman
Jenis dompet berbasis elektronik yang sangat nyaman dapat disematkan pada hardware crypto wallet ini. Ukuran dari wallet ini pada umumnya adalah kecil dan bentuknya merupakan perangkat plug nirkabel. Sebagai seorang pemilik, anda akan dapat mengakses aset crypto anda kapan saja dan dimana saja dengan mudah. Cukup dengan hardware wallet anda juga bisa mengakses aplikasi regular seperti facebook dan juga google.
4. Wallet to wallet trading atau transaksi antar wallet
Dengan hardware crypto wallet anda sebagai pemilik dapat melakukan trading secara langsung melalui hard wallet yang dibantu dengan berbagai exchange platform. Hal ini sekaligus juga menjadi salah satu cara yang paling aman untuk melakukan trading aset crypto. Aset crypto dapat di trading langsung melalui wallet tanpa harus melakukan penyetoran ke wallet milik platform lebih dulu. Dengan demikian anda akan lebih hemat waktu dengan melewatkan penundaan deposit serta menghindari biaya penarikan.
5. Tetap aman jika kehilangan
Nah, hal ini menjadi salah satu keuntungan yang sangat menjanjikan. Dimana hardware crypto wallet baru dapat diakses dengan menggunakan PIN sehingga membuatnya sangat aman meski wallet hilang. Karena tidak diekspos oleh internet, nomor PIN dari hardware crypto wallet akan sangat sulit untuk diakses, maka meski anda lupa atau hilang wallet ini maka akan sangat aman dari pencurian . cara mengembalikan akun ini sendiri nantinya dengan pemilik memasukkan daftar kata-kata yang digunakan untuk mendapat kunci pribadi atau yang biasa disebut sebagai seed phrase yang terdiri dari 12 sampai dengan 24 kata.
Setelah mengetahui kelebihan-kelebihan dari hardware crypto wallet ini, pasti anda juga ingin tahu bagaimana cara mengaktivasi hardware wallet ini. Cara mengaktivasi wallet ini anda harus menghubungkan ke perangkat komputer melalui kabel USB, lalu pilih opsi untuk membeli wallet baru. Kemudian anda dapat melakukan konfirmasi kode PIN. Dan hal yang perlu anda catat adalah, anda harus mengingat kode PIN tersebut agar tidak hilang.
Setelah memiliki wallet, yang anda butuhkan adalah aset di crypto. Cara jual beli aset di crypto sendiri dengan hardware crypto wallet ini dapat dilakukan dengan cara menggunakan sebagai berikut:
- Buka aplikasi blockchain yang sudah di install pada perangkat komputer
- Kemudian yang kedua, anda dapat dihubungkan dengan hardware wallet anda, lalu anda akan mendapatkan pop up yang isinya berupa konfirmasi bahwa aplikasi telah ditambahkan.
- Ketika anda membuka aplikasi, anda akan melihat saldo pada aset crypto anda yang dimiliki da nada terdapat opsi untuk mengirim dan menerima aset crypto.
- Kemudian, anda juga akan mendapatkan opsi untuk penggunaan kode QR untuk mengirim dan juga menerima beberapa aset crypto.
Hardware Wallet Yang Populer
Ada beberapa contoh dari hardware crypto wallet, yang mungkin dapat anda temukan. Sebelum membeli hardware wallet sebaiknya anda perlu mengetahui kelebihan dan melihat spesifikasi yang dimiliki dari hardware wallet tersebut. Berikut ini beberapa contoh hardware wallet yang populer, diantaranya adalah:
1. Ledger Nano S
Salah satu yang terbaik, dikembangkan oleh sebuah perusahaan dari Perancis. Bentuk dari Ledger Nano s merupakan perangkat USB compact berdasarkan smart card berukuran kecil seperti flash drive. Telah diluncurkan sejak 2014, perusahaan asal Perancis ini berhasil menjual sebanyak 1.000.000 unit hardware wallet di berbagai negara.
2. Trezor
Menjadi salah satu hardware wallet bitcoin yang legal dan aman. Merupakan produksi dari SatoshiLabs, tampilan Trezor terlihat seperti kalkulator kecil dengan layar OLED. Dapat digunakan di android dengan aplikasi Trezor wallet. Trezor memiliki kelebihan meminimalkan resiko terbongkarnya private key, bahkan jika PC komputer terinfeksi malware.